QUOTES

Mempunyai ambisi untuk mengalahkan orang lain terkadang secara tidak sadar muncul. Tetapi butuh kesadaran jika ingin menumbuhkan ambisi untuk mengalahkan diri sendiri.

Jumat, 12 Maret 2010

TIPS AND TRICK SIAP UNAS!


Tak bisa dipungkiri UNAS begitu penting karena menjadi tolok ukur kelulusan siswa. Banyak teman-teman saya tidak setuju dengan statement itu, karena menurut mereka sangat tidak adil jika masa pembelajaran mereka selama 3 tahun itu hanya ditentukan tamat atau tidaknya dengan adanya UNAS. Namun mau tidak mau kita sebagai pelajar harus menerima kenyataan itu dan UNAS menjadi sangat penting. Terkadang pentingnya melebihi ujian sekolah. Oleh karena itu perlu kesiapan yang matang untuk menghadapi UNAS. Lalu apa saja yang harus kita persiapkan? Sebentar lagi kita akan lagi kita akan membicarakannya, tetapi sebelumnya saya menyarankan sebaiknya persiapan menghadapi UNAS harus dilakukan sedini mungkin. Karena pada tahun terakhir biasanya waktu pembelajarannya relatif lebih singkat daripada tahun-tahun sebelumnya. Hal itu menyebabkan padatnya materi yang diberikan guru, yang lebih parah lagi jika target materi yang diberikan tidak tercapai karena kurangan waktu. Karena padatnya pembelajaran pada akhir tahun, perlunya strategi dalam menyiapkan UNAS.
Berikut hal-hal yang perlu disiapkan untuk menghadapi UNAS.

MENTAL
Jangan jadi orang yang bermental tempe, yang takut menghadapi sesuatu yang besar, yang nyalinya lebih kecil daripada anak kecil takut belajar naik sepeda. Mental yang kuat membuat kita akan lebih percaya diri bahwa kita mampu. Memberikan sugesti pada otak kita lebih baik daripada mencemaskan hal-hal yang tidak perlu. Dengan adanya sugesti positif akan membuat perasaan jauh lebih tenang sehingga persiapan yang kita lakukan dapat lancar, tidak berantakan dan jauh dari rasa terburu-buru.

ATUR WAKTU
Pengaturan waktu akan memberikan suatu kerapian dalam melakukan aktivitas. Jika biasanya anda melakukan aktivitas tanpa memperhatikan waktu yang ada, cobalah untuk mulai mengatur aktivitas dan segala kegiatan yang ada. Anda bisa memulai dengan membuat jadwal kegiatan anda sehari-hari. Jadwal ini akan membantu anda menemukan efisiensi waktu. Dengan begitu kita dapat menggunakan waktu pembelajaran yang singkat dngan efisien dan jauh dari sikap membuang-buang waktu. selain itu, membuat jadwal kegiatan, kita juga bisa menemukan waktu luang untuk kita bersantai atau istirahat sejenak. Kan biasanya siswa yang akan menghadapi UNAS mengeluhkan otaknya sudah penuh dengan materi pelajaran, nah dengan tahu waktu luang yang ada kita juga bisa menggunakan waktu tersebut dengan untuk refreshing sehingga menghindarkan kita dari stres.

MAKSIMALKAN WAKTU

Bersyukurlah kalian yang mapu menikmati fasilitas di bimbingan-bimbingan belajar yang ada untuk menunjang keberhasilan UNAS anda. Tapi jika memang orang tua tidak mampu membiayai, belajar lewat guru di sekolah pun juga tidak apa-apa. karena jika dipikir-pikir sama saja jika kita ikut bimbingan belajar atau tidak. Jika memang teman anda banyak yang ikut bimbingan belajar mengikuti jadwal pembelajaran tiap sore, coba anda juga mengikuti jadwal mereka dengan belajar di rumah. Jika mereka dapat banyak latihan soal, fotokopi saja soal itu. Jika mereka mendapat cara-cara jitu dalam belajar, tanyalah pada teman anda itu bagaimana caranya. Jika anda seperti itu, anda sama juga sudah mengikuti bimbingan belajar, GRATIS! hehe
Karena kan bisa saja hanya sugesti jika ikut bimbingan belajar, maka akan dijamin lulus UNAS. selain itu jika dipikir-pikir, guru di sekolah dengan pengajar pada suatu bimbel ya sama saja tuh. tinggal pemanfaatannya saja yang kadang kurang maksimal. So, maksimalkan fasilitas yang ada!

PERFORMA PRIMA
Jaga kesehatanmu! Karena sangat tidak lucu jika anda sakit dikala UNAS. Secara otomatis performa yang prima memaksimalkan hasil yang didapat. Banyak sekali kok cara untuk tetap bugar. kalau anda punya waktu, cari saja majalah yang menyediakan panduan untuk tetap sehat. Selain itu di internet pasti juga banyak, tinggal kli klik klik pasti dapet deh..
Berusahalah tetap prima menjelang hingga saat UNAS.

KUASAI MATERI
Bagiman kita lulus UNAS jika tidak menguasai materi dengan baik? Penguasaan materi sangat mutlak dibutuhkan, namun mari kita bicarakan bagaimana kiat-kiat menguasai materi secara baik. Setiap mata pelajaran yang di-UNAS-kan mempunyai SKL yang telah ditetapkan. SKL tersebut sebagai daftar materi yang harus anda kuasai dalam mata pelajaran terkait. Menjelang UNAS pasti juga banyak sekali tryout(TO) yang diadakan sekolah maupun luar sekolah. TO juga sangat membantu kita untuk mengenal lebih banyak bentuk-bentuk atau variasi soal. Tetapi TO juga da kekurangannya lho. Jangan banyak mengikuti TO! ikuti satu atau dua kali saja untuk referensi soal-soal, lagian di sekolah juga pasti banyak juga penjajakan yang dilakukan. Nah dampak buruknya jika kalian dapat niali yang terus menerus buruk pada setiap TO. hal itu dapat menyebabkan mental kalian down dan membuat kalian kurang PD. Lagian kan bukan TO luar sekolah yang menjadi acuan soal UNAS besok. Malahan soal-soal dari TO sekolah yang harus kalian pelajari karena itulah acuan yang benar. Nah kalau kalian sudah mengikuti banyak TO kayak gitu, harus selalu ada evaluasi dari penyelesaian soal-soalnya, apalagi yang susah susah. Jika kalian mengikuti TO dan tidak membahas soal di dalamnya, omong kosong kalian mengikuti TO.

CEPAT DAN TEPAT
Jika kalian merasa kekurangan waktu untuk mengerjakan keseluruhan soal, hemmmm berarti kalian belum menguasai seluruh materi dengan baik. Nah misalkan saja kalian mengerjakan soal matematika, dan kalian merasa kekurangan waktu. Jangan menyalahkan waktu! Kalian yang kurang mengusai materi! Karena jika kita kurang mengusai materi berarti ada soal yang tidak bisa kita kerjakan dan itu sangat menyita waktu yang lama. Sebaliknya jika kalian sudah menguasai materi dengan baik maka mengerjakan satu soal pun bisa tidak lebih dari 2 menit atau 3 menit, karena akan sangat mudah dan malah kalian akan merasa waktu yang diberikan sangat banyak.

Semoga dengan artikel ini, dapat membantu siswa-siswi yang membaca menjadi lebih bisa menyiapkan UNAS mereka.
KEEP ON UR SPIRIT!!

1 comments:

  1. artikel terakhir untuk kompetisi blog akprind!!!
    moga jadi yang terbaikk, aminnn....
    :-)

    BalasHapus